Kegiatan PembaTIK Level 4 dengan tema berbagi dan berkolaborasi, dimana tugas akhir dari kegiatan ini adalah : 

  1. Vlog, 
  2. Blog  
Vlog, merupakan salah satu media sosial untuk berbagi, di PembaTIK ini kita diharuskan membuat konten vlog berbagi tentang best practice inovasi pembelajaran kolaboratif yang mengintegrasikan pemanfaatan fitur-fitur Rumah Belajar dan atau layanan Pusdatin di era kenormalan baru.


Pada level ini peserta PembaTIK khususnya Provinsi Lampung secara berkelompok menentukan Sub tema masing-masing. Dikelompok saya kelompok 3, berdiskusi dan memutuskan Sub tema kami yaitu "Implementasi Model Pembelajaran Inovatif dengan Memanfaatkan Fitur-fitur Rumah Belajar dalam Pembelajaran di masa Pandemi"

Dari Sub tema yang disepakati bersama maka kita wajib membuat konten vlog dan harus ada pemanfaatan fitu Rumbel dan atau layanan Pusdatin lainnya. Nah saya put mebuat konten vlog berjudul Best Practice Pemanfaatan Sumber Belajar dengan Model Pembelajaran Project Best Learning atau biasa disebut PjBL atau PBL di pembelajaran Prakarya.

Project Best Learning atau PJBL atau biasa kita sebut PBL adalah Metode pembelajaran yang menggunakan proyek/kegiatan sebagai media. Peserta didik melakukan eksplorasi, penilaian, interpretasi, sintesis, dan informasi untuk menghasilkan berbagai bentuk hasil belajar. 

Project based learning atau pembelajaran berbasis proyek merupakan model pembelajaran yang berpusat pada siswa untuk melakukan suatu investigasi yang mendalam terhadap suatu topik. Siswa secara konstruktif melakukan pendalaman pembelajaran dengan pendekatan berbasis riset terhadap permasalahan dan pertanyaan yang berbobot, nyata, dan relevan.

Vlog yang saya buat melibatkan peserta didik di Instansi saya mengajar yaitu SMP Negeri 5 Terbanggi Besar, pada saat pembelajaran saya. dan kegiatan ini sudah diberi izin dari bapak Kepala sekolah dan didukung oleh guru-guru di SMP tersebut.

saat proses pembuatan vlog, pada awalnya anak anak peserta didik banyak yang bingung dan bertanya tanya bahkan tertawa mengenai apa yang saya kerjakan. namun ketika saya jelasakan dan berjalanya proses mereka baru paham dan mulai paham dan secara aktif mengikuti jalanya kegiatan.dan ketika mereka di tunjukan video serta sumber-sumber yang berasa dari Rumah Belajar dan bagaimana cara pengunaanya mereka menerima dan memahami bagaimana cara kerja nya.
 
Ada banyak kendala yang saya rasakan karena baru kali ini saya harus membuat vlog dimana sebelumnya tidak pernah. dan akhirnya semua berjalan lancar. saya sadar bahwa di Vlog yang sangat diperlukan adalah Percaya diri (PD). 

Untuk melihat hasil Vlog saya bisa lihat tautan vidio diatas atau kunjungi https://youtu.be/k0aIHnqgkPs


Blog Blog merupakan kependekan dari “Weblog” yang berarti salah satu jenis website atau jurnal online yang memuat tampilan informasi dari berbagai sumber serta memuat konten seperti artikel, teks, foto, video, dan link (tautan). 

Pada tugas ini, saya tidak begitu terkendala karena blog yang saya gunakan adalah blog lama, yang saya desain ulang agar temanya sesuai. Hanya saja saya perlu banyak latihan untuk bisa menulis artikel pada blog yang saya buat. menyusun kata kata dan menjadikanya kalimat yang mudah di pahami setiap orang, tanpa mengurangi dan melebihkan essensi dari maksud yang ingin saya sampaikan. sebuah pembelajaran dan pengalaman yang baik dan berharga.